Langsung ke konten utama

Mengenal Apa Itu Urbex People

Mengenal Apa Itu Urbex People


Mengenal Apa Itu Urbex People
Lagi iseng iseng liat foto di instagram tiba tiba liat foto tempat tempat serem tapi keren, terus penasaran apa nama dari genre tersebut, setelah saya cari tahu ternyata itu adalah foto dengan tema Urban Exploration. wih keren, terus di salah satu hashtag kok ada tulisan Urbexpeople, apa itu?

APA ITU URBEX PEOPLE

Urbex People adalah Komunitas Fotografi dengan tema Urban yang bergerak di media sosial Instagram.  Kata “URBEX” sendiri berasal dari kata URBAN EXPLORATION yang artinya orang-orang yang hobi mengeksplorasi tempat-tempat di perkotaan yang sudah ditinggalkan. Urbex People sendiri di dirikan pada tanggal 25 September oleh seorang pengguna akun Instagram. Dan hingga saat ini, Urbex People telah banyak digemari oleh remaja-remaja Indonesia dan sekarang terdapat akun Instagramnya, yaitu @Urbexpeople. Perlu di ingat bahwa Urbex People bukanlah nama sebuah Effect Edit Foto. Di Kota Sekelas NewYork pun ada komunitas urbex nya loh, yaitu dengan nama Urban Exploration nyc.


PENEMU URBEX PEOPLE


Mengenal Apa Itu Urbex People

Urbex People sebelumnya hanyalah sebuah Hastag Project yg dipakai pertama kali oleh pengguna Instagram, yaitu @Mustdare. Dan hingga saat ini, banyak pengguna Instagram yang tertarik dengan hastag #Urbexpeople tersebut dan memakainya di dalam caption postingan mereka sendiri. Dan saat ini Urbex People berkembang menjadi sebuah Komunitas yang solid, kreatif, dan hampir ada di seluruh Kota Indonesia. Jika Kalian ingin bergabung dengan Komunitas Uban Exploration di Kota Kalian masing-masing maka kalian bisa bertanya pada mereka pengguna instagram asal kota kalian yang feeds nya bertema Urban Exploration. Atau lebih mudahnya mereka yang biasa upload foto dengan tema tersebut di Instagram. Kalau di kota saya terdapat akun Urbex People Regional dengan nama @urbexpeople_batang. ya walaupun saya sendiri tidak join dengan komunitas ini hehe :D


CIRI KHAS URBEX PEOPLE

Ciri dari Urbex People sangat berbeda dengan potretan lain, kalau Urbex People sendiri memiliki ciri khas dari segi Teknik foto dan teknik editing foto.
Urban ekploration juga mempunyai ciri khas dalam editing effectnya. Urbex People biasa menggunakan effect yang kehitam hitaman yang bertujuan agar sebuah tempat tersebut terlihat menyeramkan dan terlihat berbeda tetapi tetap keren. Selain effect kehitam hitaman tersebut masih banyak juga effect yang digunakan. Mereka juga biasanya memotret atau berfoto di tempat-tempat kumuh atau reruntuhan bangunan, ataupun bangunan yang sudah tua, diantaranya :

BANGUNAN KOSONG

Mengenal Apa Itu Urbex People

Bangunan kosong ini sering dikunjungi karena memiliki suasana yang menyeramkan, jarang dijamah dan bagus untuk diabadikan.


PABRIK KOSONG

Mengenal Apa Itu Urbex People

Pabrik Kosong juga digunakan oleh Komunitas Urban karena suasananya yang lumayan menyeramkan, dan memiliki kesan tersendiri. Pabrik yang biasa digunakan yaitu Pabrik kosong yang sudah ditinggalkan dan tidak digunakan kembali.

GEDUNG TINGGI

Sama dengan halnya Pabrik, Urbex People sering mengeksplorasi tempat-tempat yang tinggi, seperti gedung yang sudah ditinggalkan. gambar silahkan cari di google ya.


PROPERTI YANG DIGUNAKAN KOMUNITAS URBEX PEOPLE

Untuk memperindah konsep dalam fotonya biasanya Urbex People Menggunakan beberapa properti dibawah ini. yaitu:

SMOKE BOMB

Mengenal Apa Itu Urbex People

Smoke Bomb adalah sebuah Properti yang paling sering digunakan dalam Urban Exploration. Smoke Bomb sendiri bisa Kalian dapat di penjual-penjual mercon.

TOPENG dan /atau MASKER

Mengenal Apa Itu Urbex People

Topeng dan Masker ini bisa Kalian dapat dengan mudah di toko topeng, toko baju dan bisa juga di online shop.

STEELWOOL

Kalian bisa dapatkan SteelWool dengan mudah pula, cukup pergi ke toko Perkakas, atau semacam Toko Material Bangunan. Untuk hasilnya, lihat saja di Google. Tetapi jika kalian memakai properti ini maka diperlukan settingan khusus di kamera kalian, karena biasanya ketika menggunakan properti ini maka teknik fotonya menggunakan teknik fotografi long exposure.

Demikian Penjelasan tentang Apa Itu Urbex People, semoga bermanfaat.






referensi: btgrafis.blogspot.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

10 Foto Urbex Ini Dijamin Keren Banget!

Kalo ngomongin soal Urbex itu nggak ada habisnya, karena setiap harinya banyak foto - foto baru yang di upload dengan hashtag #urbexpeople ini. Nah untuk sekarang ini Urbex People sendiri sudah terkenal di kalangan remaja masa kini. photo by @semuuuut Urbex atau Urban Exploration adalah sebuah kegiatan pertualangan untuk mengeksplorasi tempat-tempat yang jauh dari sifat komersil atau tempat-tempat yang terlihat tua dan sudah lama ditinggalkan. Maksudnya, menjelajahi  tempat-tempat yang nantinya dijadikan sebagai tempat untuk pengambilan gambar Urbex. Orang-orang yang melakukan kegiatan ini biasanya sering disebut dengan Urbex People.  Urbex juga banyak tipe nya loh. Ada Urbex yang berhubungan dengan aliran air disebut Drains, ada Urbex Spelunking atau eksplorasi perkotaan, juga ada Building Hacking untuk foto-foto bangunan. Kalo kalian menemukan gedung tua yang terbengkalai, apa yang kalian lakukan? Pasti banyak dari kalian yang memilih pergi meninggalkannya. Tapi bagi para

Cara Mengedit Foto Ala Urbex People di Lightroom PC (Android juga bisa!)

Hello semuanya! Akhir - akhir ini saya sibuk dengan hobi baru saya nih, yaitu mengedit foto urbex :D Awalnya iseng liat liat di instagram ada foto - foto yang editannya keren, karena penasaran saya telusuri deh itu namanya apa, dan ketemu juga, ternyata itu adalah Foto Urbex. Terus saya langsung googling deh tentang cara mengedit foto urbex , tapi hasilnya ya kurang memuaskan karena tutorialnya yang jarang dan kalau ada juga kurang detail. Baca Juga : Cara Mempercepat Proses Charge Smartphone kamu! Mau nyari perlengkapan buat foto urbex? bisa lewat aplikasi ini gan! http://apps.mg/d0be7a   Urbex itu apa sih?  Bagi yang belum tahu, Urbex adalah singkatan dari Urban Exploration, Yaitu sekumpulan orang yang meng Explore atau menjelajah tempat tempat di kota, bangunan tua, dan tempat yang jarang dikunjungi oleh orang orang dan biasanya dilakukan pada malam hari, tapi di siang hari juga bisa kok :D Di New York Juga ada Komunitas Urbex ini dengan nama urban exploration nyc. U

Foto Urbex Keren By anwar.jpg

Foto Urbex Keren By anwar.jpg Kali ini saya akan membagikan kepada kalian beberapa Foto Urbex yang Keren hasil karya saya sendiri. Yah meskipun saya tidak terlalu jago dalam hal Edit Urbex. Untuk Cara Edit Foto Urbex Sendiri Saya sudah pernah membahas ya di Artikel Cara Edit Foto Urbex .  Berikut ini beberapa Foto Urbex Keren hasil karya saya. Jangan lupa follow instagram saya ya :D @anwar.jpg   Nah yang ini pernah di repost akun street activity pekalongan bro   Yang ini bukan urbex sih, tapi tema nya Street Activity.  Lihat foto urbex keren yang lainnya disini bro!